Kali ini saya akan membagikan tutorial , bagaimana Cara transfer kuota XL Xtra Combo ke nomor lain di My XL . jadi fokus pembahasan ini adalah bagaimana cara berbagi kuota baik itu pulsa atau kuota internet xl .
Sebelum melangkah ke panduannya anda harus tahu terlebih dahulu , syarat syarat agar transfer kuota xl xtra combo bisa dilakukan . yaitu di antaranya adalah sebagai berikut ini:
- Kedua kartu harus dalam keadaan masih aktif , bukan kartu mati .karena kalau kartunya mati tentu saja tidak bisa dilakukan
- Sudah menginstall aplikasi my xl di ponsel anda
- Kuota internet tersedia , karena transfer kuota ini menggunakan koneksi internet utamanya dengan menggunakan aplikasi .
- Memiliki kuota yang cukup , jangan sampai kurang . ada baiknya kuota yang tersedia masih banyak misalkan , kuota pulsa 15.000 rupiah . kamu masih bisa menggunakan atau transfer kuota sebesar Rp 5000 atau Rp 10.000 . jangan sampai kuota yang kamu transfer melebihi kuota yang kamu miliki . karena tentu saja tida bisa di lakukan nantinya .
Jika syarat transfer kuota xl xtra combo ke nomor lain sudah bisa anda penuhi , selanjutnya adalah melangkah ke panduan lengkapnya di bawah ini.
Cara transfer kuota XL Xtra Combo ke nomor lain di My XLOke

Selanjutnya adalah langkah langkah Cara transfer kuota XL Xtra Combo ke nomor lain di My XL itu adalah sebagai berikut ini :
- Silahkan buka aplikasi my xl di ponsel anda dan langsung login dengan menggunakan nomor yang telah anda daftarkan
- Selanjutnya di halaman utama nya , silahkan masuk ke menu Pulsa , Di bagian bawah anda akan menemukan sebuah menu “ lihat fitur di pulsa saya “ .silahkan klik saja
- Nantinya anda akan masuk ke bagian menu cepat yang berisi berbagai macam menu yang tersedia . silahkan pilih pada bagian menu “ BAGI BAGI “ dan klik
- Di halaman yang tampil , anda akan menemukan menu berbagi apakah anda pulsa / paket internet . silahkan pilih sesuai dengan keinginan kalian , karena disini adalah kita kana mengirim kuota paket internet xl xtra combo . ya silahkan klik bagian PAKET
- Nantinya , anda akan disuruh memasukkan nomor telepon tujuan yang akan kamu bagi kuota internetnya atau pulsanya . masukkan dan klik lanjutkan pada bagian bawah .
- Di menu yang tampil ini , anda harus memilih paket apa yang akan kamu transfer , silahkan sesuai dengan keinginan kalian .apa itu XTRA COMBO PLUS / XTRA COMBO MINI
- Di sini saya memilih xtra combo mini , maka akan muncul berbagai macam opsi pilihan yang tersedia , sebagai contoh saya memilih kuota internet 2,5GB dengan harga Rp 9000 . klik lanjut aktifkan pada bagian bawah halaman .
- Di halaman ini akan ditampilkan kuota yang sudah di pilih di langkah sebelumnya . selanjutnya tinggal klik bagian menu KIRIM di bagian bawah halaman aplikasi .
- Nanti akan masuk ke halaman di mana kamu melakukan pembayaran dengan pulsa . silahkan klik saja BAYAR
- Maka proses transfer kuota xl xtra combo sedang dilakukan , silahkan tunggu beberapa menit sampai proses selesai dilakukan .
- Jika anda berhasil , maka anda akan mendapatkan notifnya .selesai .

Selain dengan menggunakan aplikasi , anda bisa juga transfer kuota xl menggunakan SMS . namun cara ini jarang dilakukan oleh pengguna xl . karena terkadang sering terjadi eror dan kuota pulsa ikut hilang karena kirim sms .
Untuk hal tersebut silahkan baca di postingan saya mengenai cara transfer kuota xl dengan sms , karena sudah saya tulis secara lengkap .
Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan tentang Cara transfer kuota XL Xtra Combo ke nomor lain di My XL , jika memang artikel ini bermanfaat dan berguna untuk anda , silahkan bagikan dan terimakasih atas kunjungan anda ke artikel kami .